Cara Membuat Kolam Ikan | Bila Anda memiliki lahan yang cukup luas di halaman depan atau belakang rumah Anda, ada baiknya bila Anda memanfaatkan area tersebut sebagai tempat yang tepat untuk membuat kolam.
Suatu kolam di area pekarangan rumah akan menjadi salah satu aspek tambahan yang sangatlah berguna bagi Anda dan keluarga Anda, apalagi ketika sedang suntuk dan membutuhkan suatu hiburan yang menyegarkan.
Adanya kolam ikan bisa memberikan hiburan. Bahkan, sekedar melihat dan memberi makan ikan saja sudah bisa memecahkan rasa stress dan penat yang ada. Untuk membuatnya, tentu Anda akan memerlukan info tentang cara membuat kolam ikan berikut ini.

Beberapa Tahapan dan Cara Membuat Kolam Ikan
Memiliki kolam ikan memang menjadi salah satu hal yang seru dan menarik. Ini bisa jauh lebih menarik lagi ketika Anda memadukannya dengan taman yang ada di sekitaran kolam.
Terkait proses pembuatannya, sebenarnya ini tidaklah terlalu sulit. Anda tidak memerlukan suatu keterampilan khusus dan berikut ini ada beberapa tahapan yang bisa Anda ikuti ketika Anda ingin membuat kolam ikan Anda sendiri.
1. Tahap Persiapan Membuat Kolam Ikan

Tahap pertama dalam cara membuat kolam ikan adalah persiapan. Tahapan ini menjadi hal yang tidak boleh dilewatkan begitu saja. Tanpa adanya persiapan yang matang, kolam yang akan Anda buat bisa saja tidak memiliki hasil yang maksimal dan memuaskan.
Di tahap persiapan ini, ada beberapa hal yang setidaknya harus dipikirkan dan dipersiapkan. Yang pertama adalah tentang peralatan dan bahan yang diperlukan.
Setidaknya, Anda membutuhkan sekop, cangkul, meteran, serta waterpass. Untuk bahannya, Anda memerlukan pasir, semen, batu bata, dan cat dinding sebagai bahan utamanya. itulah setidaknya yang perlu Anda persiapkan.
2. Penentuan Ukuran Kolam

Tahapan selanjutnya adalah menentukan ukuran kolam. Hal ini menjadi hal yang juga tak kalah penting. Pada tahap ini, ukuran kolam ikan Anda patut disesuaikan dengan area terbuka yang ada di rumah Anda.
Sekiranya Anda ingin membangun taman kecil di sekitar kolam, itu juga perlu dipertimbangkan dengan matang. Semuanya perlu direncanakan agar nantinya bisa dieksekusi dengan lebih mudah.
Proses penentuan ukuran kolam ini juga sangat penting dalam rangkaian cara membuat kolam ikan. Hal ini karena ukuran kolam akan menentukan volume air dan jumlah ikan yang bisa hidup di dalam kolam.
Pertimbangan ini juga akan sangat penting karena diperlukan untuk memprediksi biaya supaya estimasi lebih tepat.
3. Penentuan Lokasi Kolam

Lalu, cara membuat kolam ikan selanjutnya ini tidak bisa lepas dari proses penentuan ukuran kolam. Posisi atau lokasi kolam juga akan sangat penting.
Penentuan lokasi kolam ini juga perlu memerhatikan ketersediaan lahan. Sekiranya ada lahan di beberapa tempat sekitar rumah, Anda bisa memilih tempat yang paling nyaman, agar Anda pun bisa menikmati suasana kolam tanpa terganggu.
Lokasi kolam juga baiknya tidak di bawah pohon besar secara langsung. Hal ini karena bisa menyulitkan proses pembersihan nantinya. Dengan berada di bawah pohon, daun akan langsung jatuh ke kolam dan ini akan membuat kolam mudah kotor.
Sekiranya mencari tempat teduh, nantinya bisa ditambahi dengan atap transparan.
4. Pemilihan Desain Kolam

Lalu, cara membuat kolam ikan berikutnya adalah memilih desain kolam ikan yang cocok. Dalam hal ini, tidak ada patokan baku tentang desain yang sesuai. Setiap orang bisa saja memilih desainnya sendiri karena ini tergantung selera. Bahkan, memilih desain yang unik pun sangat bisa dilakukan.
Hanya saja, ada beberapa hal yang perlu diperhitungkan. Misalkan saja, ukuran kolam haruslah dipertimbangkan agar nantinya desain yang ada tetap mencukupi untuk area dan luasan yang ada.
Kemudian, kemudahan dalam membuatnya pun juga tak kalah penting, apalagi bila Anda berencana membuatnya sendiri. Sebisa mungkin, kolam memiliki desain yang mudah untuk dibuat.
5. Membuat Bagian Dasar Kolam Ikan

Bagian yang tidak boleh dilewatkan dalam cara membuat kolam ikan adalah pembuatan dasar. Bagian yang satu ini sangat penting karena akan berkaitan dengan kenyamanan ikan yang ada di kolam serta kemudahan Anda dalam membersihkannya.
Terkait dasar kolam, Anda bisa saja membuatnya di dalam tanah atau di atas permukaan tanah. Ini tergantung selera.
Namun, bila Anda lebih senang dengan posisi kolam yang datar dan sejajar dengan permukaan tanah, Anda harus membuat cekungan di dalam tanah. Kedalamannya bisa menyesuaikan kebutuhan Anda.
6. Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Membuat Kolam

Lalu, dalam cara membuat kolam ikan ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah bentuk dari dasar kolam. Dasar kolam haruslah dibuat miring ke salah satu sisi.
Hal ini ditujukan untuk membantu Anda nantinya ketika ingin menguras kolam tersebut. Dengan posisi yang miring ke salah satu sisi, tentu akan jauh lebih mudah proses pembuangan airnya.
Selain itu, posisi dasar kolam yang miring ini juga sangat berguna ketika proses pembersihan. Ketika Anda menyikat dan membersihkan semua area kolam, kotoran akan dengan mudah mengarah ke area yang miring tersebut, sehingga proses pembersihan bisa lebih cepat dan mudah.
Yang juga tak kalah penting dalam cara membuat kolam ikan ini adalah untuk membuat permukaan yang halus. Hal ini untuk menghindari gesekan yang bisa melukai sisik ikan.
Karena itu, baik dasar dan dinding kolam sebaiknya menggunakan bahan berupa keramik. Sekiranya tidak menggunakan keramik, semen bisa dihaluskan dan dilapisi dengan semen tanpa campuran pasir agar permukaan lebih halus.
8. Pemilihan Cat Kolam

Setelah dasar dan dinding kolam sudah jadi, tahapan selanjutnya adalah mengecat kolam tersebut. Pada cara membuat kolam ikan ini, Anda bisa memilih warna yang Anda sukai.
Ini bisa sangat ditentukan oleh selera. Namun, ada baiknya bila memilih warna yang cukup nyaman dipandang, agar mata pun bisa nyaman ketika menikmati suasana kolam tersebut.
Lalu, memilih cat khusus dengan pelapis anti bocor juga sangat berguna. Hal ini untuk memastikan bahwa tidak ada bagian kolam yang berlubang, sehingga air bisa merembes.
Namun, proses pemilihan cat ini tidak perlu dilakukan sekiranya Anda berencana menggunakan keramik di seluruh bagian kolam tersebut.
8. Pemasangan Filter Kolam

Filter kolam adalah bagian terakhir yang dipersiapkan dan kemudian dipasang. Filter ini sangat berguna untuk menjaga kesehatan dan sirkulasi udara yang ada di dalam air.
Dengan adanya filter, kolam bisa jauh lebih bersih dan sehat. Dengan demikian, ikan pun bisa lebih nyaman dan risiko ikan yang mati pun bisa ditekan.
Untuk ukuran filter, ada baiknya ini disesuaikan dengan ukuran kolam. Hal in bisa saja ditanyakan ke toko yang menjual filter tersebut untuk mendapatkan ukuran dan kapasitas yang sesuai. Dengan demikian, fungsi filter pun jauh lebih optimal.
Itulah beberapa info penting terkait proses pembuatan kolam ikan. Proses serta tahapan yang ada perlu benar-benar dipenuhi demi mendapatkan hasil yang optimal.
Dengan mengikuti tahapan yang ada, proses pembuatan kolam ikan pun menjadi lebih mudah. Tentu saja, semua cara membuat kolam ikan menjadi suatu informasi yang sangatlah berharga.